Selasa, 14 Desember 2010

Khasiat Buah Anggur Untuk Kesehatan

Anggur, buah mungil yang kerap indentik dengan warna ungu ini, mempunyai berbagai manfaat untuk kesehatan yang telah banyak didukung para peneliti. Anggur mempunyai banyak khasiat untuk kesehatan karena kandungan kimia yang terdapat didalamnya, salah satunya adalah Flavonoid. Flavonoid merupakan senyawa fitokimia yang memberikan warna ungu pada buah anggur. Flavonoid dapat mencegah oksidasi LDL (kolesterol jahat) 20 kali lebih kuat daripada vitamin E, yang selama ini dikenal sebagai antioksidan alami.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menggolongkan anggur dalam jenis buah sehat penurun kolesterol, karena kandungan serat larut dalam air (soluble fiber) yang tinggi, seperti halnya wortel, jeruk dan apel.
Anggur sangat baik bagi mereka yang mengalami sulit itdur. Menurut sebuah penelitian di Italia menunjukka bahwa pada anggur terdapat melatonin, seuatu hormon yang dikenal bisa membantu mengatur jam biologis manusia. Hormon melatonin umumnya akan muncul dimalam hari, sehingga mengantarkan orang untuk tertidur pulas. Melatonin juga sangat efektif untuk mengatasi hipertensi. Sebuah studi yang dilakukan oleh Frank Scheer dari Harvard Medical School membuktikan bahwa laki-laki yang mendapatkan asupan melatonin selama tiga minggu akan mengalami penurunan tekanan darah sistolik secara signifikan.
Aggur juga bermanfaat untuk kaum peremuan karena dapat membantu perempuan untuk mencegah sakit akibat pengobatan kanker payudara. Para dokter di  Institut of Cancer Research membuktikan bahwa antioksidan yang terkandung dalam anggur dapat melindungi tubuh dari radiasi fibrosis, yakni pengerasan jaringan di sekitar payudara akibat radioterapi yang rasanya sangat menyakitkan.
Sebuah penelitian di Sihuan Chen, PhD, dari Beckman Research Institut of The City of Hope, melaporkan bahwa jus anggur dapat menekan pertumbuhan sel kanker dengan mencegah sintesis hormon estrogen yang berperan besar dalam perkembangan kanker payudara.
Selain untuk kesehatan, anggur juga diyakini bisa menjaga kelembutan atau kehalusan kulit. Vitamin C dan antioksidannya mampu menjafa kulit agar tetap sehat, karena dapat menangkis serangan radikal-radikal bebas seperti polusi dan sinar matahari. Vitamin C yang dikenal sebagai senyawa utama tubuh yang dibutuhkan dalam berbagai proses penting, mulai dari pembuatan kalogen (protein berserat yang membentuk jaring ikat pada tulang), pengangkutan lemak, pengangkut elektron dari berbagai reaksi enzimatik, pemacu gusi sehat, pengatur tingkat kolesterol, serta pemicu imunitas. Selain itu vitamin C diperlukan tubuh untuk menyembuhan luka dan meningkatkan fungsi otak agar dapat bekerja secara maksimal.[tni]


Traditional Casual Wedding Gowns

Traditional Casual Wedding Gowns Traditional wedding gowns are becoming a thing of the past for some modern day brides and a more casual wedding dress is taking it’s place. Along with this growing trend, new companies are jumping on board creating sleek and beautiful gowns to meet this increasing desire for affordability and comfort. For the [...]

More about Traditional Casual Wedding Gowns » »